Fungsi Instrumen Gitar Dalam Mengiringi Ibadah Puji-Pujian
DOI:
https://doi.org/10.69748/jmcd.v1i1.10Keywords:
Instrumen Gitar, Alat Musik Gitar, Ibadah PujianAbstract
Gitar dapat memegang pimpinan utama dalam ibadah. Perannya dapat merubah suasana yang tidak kalah dari alat musik lainnya. Ibadah apapun pasti mempunyai cara yang dapat membuat suasana menajdi lebih meriah sesuai dengan kondisi, sehingga dihubungkan dengan musik instrumen gitar dapat merubah suasana hati setiap orang yang hadir dalam ibadah. Sehubungan dengan suasana ibadah, maka alunan gitar dapat menciptakan atau membawa suasana hati orang untuk memahami dan merasakan kehadiran Allah. Nyanyian umat kepada Tuhan dapat mengungkapkan berbagai tujuan, perasaan serta iman seseorang atau seluruh jemaat. Melalui pujian juga umat dapat berkomunikasi secara dialogis kepada Allah sebagai Raja. Sekaligus sebagai sahabat tempat mencurahkan isi hatinya dengan bebas. Memuji Tuhan dalam keseharian berarti merasakan kehadiran Tuhan ketika bekerja dan melakukan aktivitas sehari-hari. Dengan selalu merasakan bahwa Tuhan hadir bersama dengan kita, maka kita akan mendapatkan kekuatan ketika kita letih lesu menjalani hidup yang serba tidak pasti, mendapatkan semangat ketika sudah hampir menyerah menghadapi tantangan hidup, mendapatkan sukacita ketika merasakan kesedihan dan kekecewaan, bimbingan ketika tidak tahu untuk mengambil keputusan, damai sejahtera ketika kita kehilangan rasa damai.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Magdalena Susana Marlissa
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.